Diskusi dengan tema "Kamu ada untuk apa ?" dan memahami apa itu tujuan hidup // BLC TELKOM KLATEN

 Diskusi dengan tema "Kamu ada untuk apa ?" dan memahami apa itu tujuan hidup



PENDAHULUAN

Pengertian

  • Tujuan hidup diartikan sebagai suatu panduan bagi seseorang dalam menjalani kehidupan, tujuan hidup merupakan hal-hal yang seseorang rencanakan untuk hidupnya pada hari ini, besok, dan yang akan datang. Orang-orang biasanya menentukan tujuan hidupnya hanya untuk mencari kebahagiaan, hal itu tidak salah namun kurang tepat. Misalnya gini, apakah orang yang mempunyai tujuan hidup untuk mencari kebahagiaan, jika sudah mendapat kebahagiaan berarti orang itu telah selesai menjalani hidupnya..?, tinggal senyum aja sudah bahagia kok.  
  • Jawaban pertanyaan "Kamu ada untuk apa ?" adalah terganuang dimana tempatnya, kepentinganya apa, dan perannya ditempat itu sebagai apa. Hal ini merupakan penjabaran dari Islam Rahmatan Lilalamin, yaitu mengisi celah" atau kekurangan orang lain, dan menghargai perbedaan.


Latar Belakang

  • Tidak sadar dengan kondisi dimana berada dan belum mengerti tujuan hidup untuk apa


MAKSUD DAN TUJUAN

  • Agar kita bisa memahami tujuan hidup dan cara merencanakan serta cara mencapainya

BATASAN DAN RUANG LINGKUP

  • Memahami tujuan hidup 
  • Cara merencanakannya
  • Hal yang menghambat nya


TARGET YANG DIHARAPKAN

  • Bisa menempatkan diri dimanapun tempat nya, sesuai dengan kepentingannya, maksud tujuannya, dan perannya sebagai apa


ALAT DAN BAHAN 

  • Laptop
  • Internet
  • Charger


TARGET WAKTU

  • 8 Jam


TAHAPAN PELAKSANAAN

Obrolan santai / Diskusi




    Cara merencanakan tujuan hidup yang baik

  • Tentukan hal yang penting dalam hidup

  • Tentukan apa yang menjadi prinsip hidup lo

  • Tentukan secara jelas

  • Realistis dalam menciptakan tujuan

  • Ciptakan tujuan untuk dicapai, bukan dihindari



    Hal yang menghambat perencanaan tujuan hidup

  • Terjebak dalam kehidupan masa lalu

  • Terlalu mencemaskan yang terjadi di masa depan

  • Terlalu sibuk berkomentar tentang hidup orang lain

  • Terlalu bergantung dengan orang lain / tidak mandiri

  • Kurang spesifik dalam merencanakan tujuan

    

TEMUAN MASALAH DAN PENYELESAIANNYA

  • Masalah : Tidak sadar saat berada di suatu tempat dan kepentinganya apa, maksud tujuannya apa, peranya sebagai apa
  • Solusi : Dimanapun tempatnya itu harus sadar, kita ada di tempat itu untuk apa, kepentingannya apa, dan peran kita sebagai apa.


KESIMPULAN

  • Kita bisa menempatkan diri sesuai dengan tempatnya, maksud tujuannya, kepentingannya, dan peran kita sebagai apa. Semua bisa terlaksana apabila kita sudah mempunyai kesadaran diri. Hidup itu harus memiliki tujuan yang jelas, Karena tujuan hidup adalah sebagai arah dan jalur yang harus kita tempuh dan lewati dengan baik. Tujuan hidup itu penting karena dengan memiliki tujuan hidup kita bisa memaknai setiap peristiwa yang terjadi dalam kehidupan kita.


RFERENSI

https://satupersen.net/blog/tujuan-hidup-memahami-dan-merencanakannya

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama